Tampilkan postingan dengan label ISTILAH. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label ISTILAH. Tampilkan semua postingan

Rabu, 04 Oktober 2023

Proses Bisnis - Akuntansi

A.     Jenis Bisnis

Bisnis merujuk pada kegiatan ekonomi di mana individu atau kelompok terlibat dalam pembelian, penjualan, atau produksi barang atau jasa dengan tujuan memperoleh keuntungan. Keberhasilan suatu bisnis saat ini tak terlepas dari bagaimana suatu perusahaan mampu beradaptasi dengan perubahan-perubahan, memahami pelanggan mereka dengan baik, dan menggunakan teknologi dengan bijak untuk meningkatkan efisiensi dan memperbaiki pengalaman pelanggan. Bisnis yang berorientasi pada inovasi, keberlanjutan, dan pelayanan pelanggan akan terus berkembang di lingkungan bisnis yang terus berubah ini. Berdasarkan kegiatan usahanya, jenis bisnis terdiri dari:

1.     Bisnis Jasa

Bisnis jasa adalah jenis bisnis yang berfokus pada penyediaan layanan atau pelayanan kepada pelanggan. Contohnya: Perbankan, asuransi, rumah sakit, pendidikan, jasa konsultansi.

Jumat, 30 Oktober 2015

Bullying: A cancer that must be eradicated

Word Power (Page 37)
1.      Eradicate         : Membasmi, memberantas.
We should work together to eradicate bullying because of intimidation make someone get intimidated became depressed, left school, and also decided to stayed at home.
2.      Violent            : Kekerasan.
Dinda has been involved in serious and violent offending over a prolonged period of time.
3.      Merciless         : Tanpa belas kasihan.
That is a terrorist attack, a merciless evil that should exist in no world.
4.      Intimidation    : Intimidasi.
Some students who get intimidation not dare to report it to their parents or their teachers.
5.      Scared             : Takut.
I think sometimes people feel anxious when they lie to his friends, and scared that his lied will be revealed.

Kamis, 22 Oktober 2015

Menginterpretasi Makna Teks Pantun

Pelajaran 2
Menambah cita rasa bahasa melalui seni berpantun.
Kegiatan 1
Pembangunan konteks dan pemodelan teks pantun.
Tugas 4
Menginterpretasi makna teks pantun. *Hal.87

Dalam menginterpretasikan makna teks pantun tergantung pada pemahaman dan kecerdasan penerjemahnya. Secara ideal, sebuah teks pantun bersifat mengingatkan, memberi tunjuk ajar, dan memberi nasihat. Hal ini sesuai dengan ungkapan yang menyebutkan "Hakikat Pantun Menjadi Penuntun".
1)     Perhatikan ketiga bait pantun berikut ini secara seksama.
            Jikalau gelap orang bertenun,
            bukalah tingkap lebar-lebar.
            Jikalau lenyap tukang pantun,
            sunyi senyap bandar yang besar.

Selasa, 16 Juni 2015

LAPORAN PENELITIAN KAJANG AMMATOA


BAB I
PENDAHULUAN
KAWASAN ADAT AMMATOA
 A.    Latar belakang
Negara Indonesia adalah negara yang tidak diragukan lagi akan keanekaragaman kebudayaa-Nya. Tidak hanya Bali dan kebudayaan-Nya saja yang sudah dikenal di luar negeri baik itu Australia, Amerika, Jepang, Malaysia dan lain-lain, jika Bali sudah di kenal dunia maka di Provinsi Sulawesi Selatan ada tempat yang mulai menarik parhatian dunia yaitu Kajang Amma Toa, bertempat di Kajang Kabupaten Bulukumba.
Daerah kajang berbeda dengan daerah yang ada di daerah lain, ditengah era globalisasi atau modern saat ini, daerah kajang tidak terpengaruh semua itu. Daerah kajang masih tetap menjunjung tinggi kebudayaanya. Masyarakat Adat Ammatoa Kajang merupakan sebuah masyarakat dimana dalam kehidupannya masih sangat memegang kuat tradisi dan pola hidup yang senantiasa harmonis dengan alam. Bahkan uniknya lagi, komunitas masyarakat ini tak mau menerima teknologi yang ada sekarang karena bagi mereka teknologi yang ada saat ini dapat merusak kehidupan yang senantiasa harmonis dengan alam.
Hitam merupakan sebuah warna adat yang kental akan kesakralan dan bila kita memasuki kawasan Ammatoa, pakaian kita harus berwarna hitam. Warna hitam mempunyai makna bagi Mayarakat Ammatoa sebagai bentuk persamaan dalam segala hal, termasuk kesamaan dalam kesederhanaan. Tidak ada warna hitam yang lebih baik antara yang satu dengan yang lainnya. Semua hitam adalah sama. Warna hitam menunjukkan kekuatan, kesamaan derajat bagi setiap orang di depan Sang Pencipta. Kesamaan dalam bentuk wujud lahir, menyikapi keadaan lingkungan, utamanya kelestarian hutan yang harus di jaga keasliannya sebagai sumber kehidupan. 

Minggu, 26 April 2015

Kondisi Faktual Mengenai Integrasi Nasional dan Penanganannya

  • Faktor Penyebab Disintegrasi Bangsa
    1. Geografi. Indonesia yang terletak pada posisi silang dunia merupakan letak yang sangat strategis untuk kepentingan lalu lintas perekonomian dunia selain itu juga memiliki berbagai permasalahan yang sangat rawan terhadap timbulnya disintegrasi bangsa. Dari ribuan pulau yang dihubungkan oleh laut memiliki karakteristik yang berbeda-beda dengan kondisi alamnya yang juga sangat berbeda-beda pula menyebabkan munculnya kerawanan sosial yang disebabkan oleh perbedaan daerah misalnya daerah yang kaya akan sumber kekayaan alamnya dengan daerah yang kering tidak memiliki kekayaan alam dimana sumber kehidupan sehari-hari hanya disubsidi dari pemerintah dan daerah lain atau tergantung dari daerah lain. 
    2. Demografi. Jumlah penduduk yang besar, penyebaran yang tidak merata, sempitnya lahan pertanian, kualitas SDM yang rendah berkurangnya lapangan pekerjaan, telah mengakibatkan semakin tingginya tingkat kemiskinankarena rendahnya tingkat pendapatan, ditambah lagi mutu pendidikan yang masih rendah yang menyebabkan sulitnya kemampuan bersaing dan mudah dipengaruhi oleh tokoh elit politik/intelektual untuk mendukung kepentingan pribadi atau golongan. 

Kamis, 23 April 2015

Makalah Etika Profesi Teknisi Akuntansi

BAB I
PENDAHULUAN

A.    Latar belakang
Akuntan publik dalam melaksanakan pemeriksaan akuntan, memperoleh kepercayaan dari klien dan para pemakai laporan keuangan untuk membuktikan kewajaran laporan keuangan yang disusun dan disajikan oleh klien. Profesi akuntan publik akan selalu berhadapan dengan dilema yang mengakibatkan seorang akuntan publik berada pada dua pilihan yang bertentangan. Seorang akuntan publik akan mengalami suatu dilema ketika tidak terjadi kesepakatan dengan klien mengenai beberapa aspek dan tujuan pemeriksaan. Apabila akuntan publik memenuhi tuntutan klien berarti akan melanggar standar pemeriksaan, etika profesi dan komitmen akuntan publik tersebut terhadap profesinya, tetapi apabila tidak memenuhi tuntutan klien maka dikhawatirkan akan berakibat pada penghentian penugasan oleh klien. Kode etik akuntan indonesia dalam pasal 1 ayat (2) adalah berisi tentang setiap anggota harus mempertahankan integritas dan objektifitas dalam melaksanakan tugasnya tentang kualitas atau mutu jasa yang diberikan.
Pelanggaran-pelanggaran seakan menjadi titik tolak bagi masyarakat pemakai jasa profesi akuntan publik untuk menuntut mereka bekerja secara lebih profesional dengan mengedepankan integritas diri dan profesinya sehingga hasil laporannya benar-benar adil dan transparan. Hal ini semakin mempengaruhi kepercayaan terhadap profesi akuntan dan masyarakat semakin menyangsikan komitmen akuntan terhadap kode etik profesinya. Hal ini seharusnya tidak perlu terjadi atau dapat diatasi apabila setiap akuntan mempunyai pemahaman, pengetahuan dan menerapkan etika secara memadai dalam pekerjaan profesionalnya.
Independensi meliputi kepercayaan terhadap diri sendiri yang terdapat pada beberapa orang profesional. Hal ini merupakan bagian integritas profesional. Independensi berarti sikap mental yang bebas dari pengaruh, tidak dikendalikan oleh pihak lain, tidak tergantung pada orang lain.

Jumat, 27 Februari 2015

Jurnal Umum PJ. Marga Sejahtera


Soal.
Traksaksi yang terjadi pada PJ. Marga Sejahtera bulan Juni 2008 sebagai berikut.
Juni   1     Tuan Agus menginvestasikan uang tunai kedalam perusahaannya sebesar Rp20.000.000
5        Membayar sewa kantor secara tunai sebesar Rp4.500.000
8        Membayar beban pemasangan iklan Rp1.200.000
10      Menerima pendapatan sewa kendaraan sebesar Rp300.000
12      Menerima pendapatan komisi sebesar Rp300.000
15      Membeli perlengkapan (supplies) sebesar Rp300.000
17      Membeli peralatan service sebesar Rp800.000

Jumat, 06 Februari 2015

MAKALAH PENCEMARAN LINGKUNGAN

Pencemaran Lingkungan

BAB I
PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang
Pencemaran lingkungan merupakan masalah kita bersama, yang semakin penting untuk diselesaikan, karena menyangkut keselamatan, kesehatan, dan kehidupan kita. Siapapun bisa berperan serta dalam menyelesaikan masalah pencemaran lingkungan ini, termasuk kita. Dimulai dari lingkungan yang terkecil, diri kita sendiri, sampai ke lingkungan yang lebih luas.
Permasalahan pencemaran lingkungan yang harus segera kita atasi bersama diantaranya pencemaran air tanah dan sungai, pencemaran udara perkotaan, kontaminasi tanah oleh sampah, hujan asam, perubahan iklim global, penipisan lapisan ozon, kontaminasi zat radioaktif, dan sebagainya.
Untuk menyelesaikan masalah pencemaran lingkungan ini, tentunya kita harus mengetahui sumber pencemar, bagaimana proses pencemaran itu terjadi, dan bagaimana langkah penyelesaian pencemaran lingkungan itu sendiri.
Sehubungan dengan hal tersebut, maka dalam hal ini kami menyusun makalah yang mengambil tema “Pencemaran Lingkungan” agar kita dapat mengetahui darimana pencemaran lingkungan itu datang dan bagaimana cara penanggulangannya.

1.2  Rumusan Masalah
Adapun rumusan masalah yang akan kami bahas dalam makalah ini adalah :
1.2.1 Apa definisi dari lingkungan?
1.2.2 Apa pengertian dan macam-macam pencemaran lingkungan?
1.2.3 Apakah penyebab terjadinya pencemaran lingkungan?

Selasa, 21 Oktober 2014

MAKALAH MANUSIA PURBA DI INDONESIA


BAB I
PENDAHULUAN

1.1  Latar Belakang
Manusia yang hidup pada zaman Praaksara sekarang sudah berubah menjadi fosil. Fosil manusia yang ditemukan di Indonesia dalam perkembangan terdiri dari beberapa jenis. Penemuan-penemuan fosil ini banyak disumbang oleh Indonesia. Hal ini dikarenakan Indonesia merupakan wilayah tropis dan mempunyai iklim yang cocok dihuni manusia kala itu. Penemuan-penemuan fosil sangat berguna bagi perkembangan ilmu sejarah sekarang ini. Baik dalam hal menjelaskan kehidupan manusia kala itu. Hewan yang pernah hidup dan bagaimana evolusi manusia hingga menjadi sekarang ini. Indonesia banyak menyumbang fosil manusia-manusia purba. Dilihat dari hasil penemuan di Indonesia maka dapat dipastikan Indonesia mempunyai banyak sejarah peradapan manusia mulai saat manusia hidup. Dengan begitu ilmu sejarah akan terus berkembang sejalan dengan fosil-fosil yang ditemukan. Hal ini diketahui dari kedatangan para ahli dari Eropa pada abad ke-19, dimana mereka tertarik untuk mengadakan penelitian tentang fosil manusia di Indonesia. Itu sebabnya makalah ini dibuat untuk mengetahui lebih jelas dan terperinci mengenai pengertian manusia purba yang ditemukan di Indonesia dan homo sapiens serta kehidupannya pada masa itu.

1.2  Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, maka dapat dirumuskan beberapa permasalahan yang akan dibahas adalah sebagai berikut:
1.2.1  Apa yang dimaksud dengan manusia purba?
1.2.2  Siapa sajakah para ahli yang meneliti keberadaan manusia purba di Indonesia?
1.2.3  Bagaimana kondisi alam dan jenis manusia purba di Indonesia?

Sabtu, 25 Januari 2014

43 Istilah Istilah Dalam Internet Beserta Pengertiannya

Istilah Internet Indonesia adalah istilah-istilah yang diserap dari bahasa asing karena kemajuan teknologi internet. Mayoritas istilah-istilah tersebut adalah berasal dari bahasa Inggris Amerika, karena dipandang memiliki kekayaan kosakata internet yang paling luas.

Terjemahan istilah-istilah internet dan komputer seringkali menyisakan kesulitan sendiri bagi para ahli bahasa dikarenakan ilmu komputer dan internet merupakan teknologi baru yang terus menerus berkembang dan menciptakan istilah-istilah baru yang sebelumnya tidak pernah dikenal dalam ilmu linguistik. Oleh karena itu tidak jarang terjemahan langsung suatu istilah terasa janggal untuk diucapkan maupun ditulis. Sebagai contoh istilah cookie terasa janggal bila diterjemahkan menjadi 'roti' dalam bahasa Indonesia. Penerjemah-penerjemah harus berusaha sesetia mungkin dengan makna aslinya dengan tidak membuat padanan istilah yang tidak akan dipakai oleh pengguna-pengguna yang terbiasa dengan istilah di dalam bahasa lain.
 43 Istilah Istilah Dalam Internet :
◙  Akses
Akses adalah proses untuk mendapatkan atau mengambil data (Access).

◙  Bandwidth
Bandwidth adalah lebar saluran data yang dilewati secara bersama-sama oleh data-data yang ditransfer.

◙  Browser
Browser adalah program yang digunakan untuk mengakses internet. Contohnya : Internet
Explorer, Mozilla Firefox, dan Netscape Navigator.

  Chat dan Chatting
Chat adalah sebuah fasilitas untuk mengirim dan menerima pesan berbentuk tulisan secara langsung. Sedangkan Chatting adalah istilah yang digunakan saat melakukan interaksi dengan fasilitas chat.

◙  Connection
Connection adalah hubungan yang dibutuhkan internet agar dapat memudahkan