Sabtu, 25 Januari 2014

43 Istilah Istilah Dalam Internet Beserta Pengertiannya

Istilah Internet Indonesia adalah istilah-istilah yang diserap dari bahasa asing karena kemajuan teknologi internet. Mayoritas istilah-istilah tersebut adalah berasal dari bahasa Inggris Amerika, karena dipandang memiliki kekayaan kosakata internet yang paling luas.

Terjemahan istilah-istilah internet dan komputer seringkali menyisakan kesulitan sendiri bagi para ahli bahasa dikarenakan ilmu komputer dan internet merupakan teknologi baru yang terus menerus berkembang dan menciptakan istilah-istilah baru yang sebelumnya tidak pernah dikenal dalam ilmu linguistik. Oleh karena itu tidak jarang terjemahan langsung suatu istilah terasa janggal untuk diucapkan maupun ditulis. Sebagai contoh istilah cookie terasa janggal bila diterjemahkan menjadi 'roti' dalam bahasa Indonesia. Penerjemah-penerjemah harus berusaha sesetia mungkin dengan makna aslinya dengan tidak membuat padanan istilah yang tidak akan dipakai oleh pengguna-pengguna yang terbiasa dengan istilah di dalam bahasa lain.
 43 Istilah Istilah Dalam Internet :
◙  Akses
Akses adalah proses untuk mendapatkan atau mengambil data (Access).

◙  Bandwidth
Bandwidth adalah lebar saluran data yang dilewati secara bersama-sama oleh data-data yang ditransfer.

◙  Browser
Browser adalah program yang digunakan untuk mengakses internet. Contohnya : Internet
Explorer, Mozilla Firefox, dan Netscape Navigator.

  Chat dan Chatting
Chat adalah sebuah fasilitas untuk mengirim dan menerima pesan berbentuk tulisan secara langsung. Sedangkan Chatting adalah istilah yang digunakan saat melakukan interaksi dengan fasilitas chat.

◙  Connection
Connection adalah hubungan yang dibutuhkan internet agar dapat memudahkan
(melancarkan) segala urusan dalam proses browsing. Istilah untuk menghubungkan dengan saluran komunikasi atau keadaan terhubung dengan jaringan manapun.
◙  Disconnection
Disconnection adalah memutuskan hubungan komputer dengan jaringan internet atau memutuskan hubungan antara komputer dan jaringan.
◙  Domain
Domain adalah definisi dari alamat yang menunjuk kesebuah negara, lembaga komersil, maupun pemerintah dimana situs web tersebut digunakan. Secara umum, Domain adalah nama atau alamat dari sebuah website dimana domain yang terdiri dari nama domain dan ekstention (sebuah huruf atau abjad yang ditambahkan atau dituliskan dibelakang nama website).
◙  Download
Download adalah proses pengambilan file dari sebuah komputer server di internet ke komputer client.
◙  Downstream
Downstream adalah kecepatan saat kita mengambil data-data dari server internet ke komputer kita atau client.
◙  E-Mail
E-Mail adalah suatu aplikasi di internet yang berguna sebagai sarana komunikasi surat menyurat dalam bentuk elektronik.
◙  Freeware
Freeware adalah program yang ditempatkan di internet dan dibagikan secara gratis.
◙  Hacker
Hacker adalah orang ahli di bidang komputer, internet pada khususnya. Dengan keahliannya, Hacker dapat menembus, merusak, serta melakukan hal-hal yang tidak diinginkan dalam suatu jaringan (termasuk internet). Misalnya merusak Website yang ada, merusak program yang telah dibuat oleh Webmaster atau administrator.

◙  Home
Home berfungsi untuk kembali ke halaman awal atau Home page.

◙  Home Page
Home Page adalah halaman web pertama yang terdapat pada sebuah Website.

◙  HTML
HTML adalah kode-kode yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web.

◙  HTTP
HTTP adalah protokol yang dipergunakan untuk mentransfer dokumen dalam World Wide Web (WWW). 

◙  Hyperlink
Hyperlink adalah sebuah teks, gambarm atau tombol di halaman web yang digunakan untuk mengakses halaman web atau file-file lain.

◙  Install
Install adalah memasang program (perangkat lunak) ke dalam komputer. Semua perangkat lunak harus kita Install lebih dahulu ke dalam komputer, baru bisa digunakan.

◙   Log in
Log in adalah proses pemasukan User ID dan Password untuk dapat mengakses halaman web tertentu.
◙  Log out
Log out adalah proses keluar dari halaman web yang hanya dapat diakses oleh orang yang memiliki otoritas.
◙  Mail Box
Mail Box adalah berguna untuk menyatukan sebuah akun email dengan kapasitas penampungan tertentu.

◙  Network
Network adalah sistem operasi yang terdiri atas sejumlah komputer dan perangkat jaringan lainnya yang bekerja bersama-bersama untuk mencapai suatu tujuan yang sama.
◙  Networking
Networking adalah praktik menghubungkan dua atau lebih perangkat komputer secara bersamaan untuk tujuan berbagi data.
◙  Offline
Offline adalah kondisi dimana koneksi komputer ke internet dalam keadaan terputus.
◙  Online
 Online adalah Kondisi dimana koneksi komputer ke internet dalam keadaan tersambung.
◙  Password
Password adalah kode rahasia yang digunakan oleh pengguna untuk dapat meng-otorisasikan username yang dia miliki sehingga dapat memasuki sebuah halaman pribadi di jaringan komputer (termasuk internet).

◙  Protokol
Protokol adalah suatu rule atau aturan main yang mengatur komunikasi data.

◙  Search Engine
Search Engine adalah website atau situs tertentu yang dirancang khusus untuk menyimpan katalog dan menyusun daftar alamat berdasarkan topik tertentu dan juga digunakan untuk mencari informasi di internet.
◙  Server
Server adalah sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan komputer.
◙  Shareware
Shareware adalah program komputer yang digunakan di internet yang dapat kita download dan kita gunakan dalam jangka waktu tertentu, dan bila ingin menggunakannya lagi maka kita harus membelinya.

◙  Sign up
Sign up adalah istilah dalam internet yang fungsinya untuk mendaftarkan seseorang agar menjadi anggota dalam situs tertentu.
  Site
Site adalah kumpulan halaman-halaman yang digunakan untuk menampilkan informasi teks, gambar, animasi, suara, dan lainnya yang berada di dalam WWW (internet).

◙  Update
Update adalah perintah yang digunakan untuk memperbarui program, biasanya terdapat pada software-software seperti AntiVirus, YM, Gom, Mozilla Firefox, dll.
◙  Upload
Upload adalah proses penempatan file dari sebuah komputer ke kita (client) ke sebuah komputer server di internet.
◙  Upstream
Upstream adalah kecepatan transfer data, yaitu saat kita mengirimkan data dari komputer ke server.

◙  User
User adalah pemakai atau pengguna dalam komputer (termasuk internet).
◙  Username
Username adalah identitas anda ketika sedang online, istilah ini kadangkala disebut juga dengan Nickname atau ID.

◙  Web Browser
Web Browser adalah program komputer yang digunakan sebagai media untuk berselancar (browsing) di internet. 
◙  Web Page
Web Page adalah halaman yang ditampilkan di sebuah website  di internet, yang dapat menampilkan teks, gambar, bahkan suara.
◙  Website
Website adalah kumpulan dari halaman-halaman situs, yang terangkum dalam sebuah domain atau subdomain, yang tempatnya berada di dalam World Wide Web (WWW) di dalam internet.
◙  WiFi
WiFi adalah koneksi tanpa kabel seperti Handphone dengan mempergunakan teknologi radio sehingga pemakainya dapat mentransfer data dengan cepat dan aman.
◙  Wireless
Wireless adalah jaringan tanpa kabel yang menggunakan udara sebagai media transmisinya untuk menghantarkan gelombang elektromagnetik.
◙  WWW (World Wide Web)
WWW adalah suatu bentuk dokumen di internet yang disimpan di server-server yang terdapat di seluruh dunia.

3 komentar:

Anonim mengatakan...

sangat bermanfaat kawan *thumb

Unknown mengatakan...

smartformation.blogspot.com

Achmad mengatakan...

Sipp.. Thx.